Aku sama teman Sekolah My best Friend Aku dan dia Itu aku apa setan ya? Aku Dan Kamu

Sabtu, 01 Juni 2013

Sejarah Unik Makanan dan Minuman Terkenal di Dunia

Adakalanya karena melakukan hal yang tidak disengaja, hal ini justru bisa membuat suatu hasil yang sangat luar biasa. Termasuk dalam hal makanan. Ada beberapa jenis makanan terkenal tapi tercipta karena suatu kecelakaan. Dan selanjutnya makanan tersebut banyak digemari orang dan resepnya menyebar ke seluruh dunia.
Salah satu kisah seperti ini dialami oleh seorang perempuan dari Massachusetts Amerika. Sebagaimana yang dikisiahkan serupedia, Wanita bernama Ruth Wakefield ini mengelola sebuah rumah penginapan miliknya sendiri. Suatu saat dia membuat kue cokelat untuk tamunya. Sayang, cokelat tersebut tidak bisa meleleh secara sempurna. Namun kue yang gagal pembuatannya ini justru menjadi makanan yang sangat terkenal di seluruh penjuru dunia. Nama makanan tersebut adalah chocolate chips cookies.
Kisah lain, seorang anak kecil bernama Frank Epperson suatu hari lupa membawa minuman soda dalam rumahnya. Peristiwa ini terjadi pada tahun 1905 ketika sedang musim dingin. Keesokan harinya saat masih pagi dia menemukan soda tersebut sudah menjadi beku. Lalu dia  mengambil kayu kecil dan memasukannya dalam gelas soda tersebut. Setelah kayu itu ditarik lagi kemudian dicicipi ternyata rasanya justru semakin enak. Dari sinilah selanjutnya tercipta satu jenis es krim yang diberi nama loly pop.

Sementara itu seorang ahli masak bernama George Crum pada suatu hari di tahun1853 merasa sangat jengkel karena ada pelanggannya yang selalu minta kentang goreng lagi karena rasanya kurang renyah. Kemudian koki tersebut membuat irisan kecil dari kentang itu dan digoreng lagi. Selanjutnya gorengan kentang itu diberi taburan garam. Tidak disangka-sangka ternyata masakan barunya ini justru digemari banyak orang dan dinamakan dengan Saratoga Chips.
Minuman kopi yang saat ini sangat terkenal di dunia juga punya cerita sejarah yang tidak kalah unik dan menarik. Pada suatu saat seorang peternak kambing yang tinggal di negara Ethiopia melihat kambing miliknya bergerak lebih lincah dari biasanya. Setelah diteliti ternyata kambing tersebut baru saja makan sejenis biji-bijian. Karena penasaran peternak itu kemudian mencoba mencicipi biji tersebut. Meski rasanya pahit ternyata dia juga jadi lebih semangat dalam bekerja. Biji tersebut ternyata adalah biji kopi yang selanjutnya dibuat minuman.
Brownies, sejenis kue yang rasanya sangat lezat juga punya kisah yang tidak jauh berbeda. Suatu saat seorang pemuda ingin menjual roti cokelat miliknya tapi dia lupa memberi campuran baking soda di roti tersebut. Sehingga makanan itu mejadi keras. Padahal apabila sudah matang biasanya menjadi lembut dan lunak. Namun ternyata kue tanpa baking soda tersebut jutru laris manis dan selanjutnya orang-orang menamakannya dengan brownies

Tidak ada komentar:

Posting Komentar